Conference Pers

Pasca Pemilu 2024, Tim 8 Bali Prabowo-Gibran Gelar Conference Pers

Pasca Pemilu 2024, Tim 8 Bali Prabowo-Gibran Gelar Conference Pers

Foto : Tim 8 Bali Prabowo-Gibran, Menggelar Conference Pers Pasca Pemilu 2024, Selasa, 20/02/2024.

KLUNGKUNG AKTUALDETIK.COM - Bertempat di posko pemenangan Prabowo-Gibran tepatnya di Desa Akah Kabupaten Klungkung, Tim 8 Bali Prabowo-Gibran menggelar conference pers pasca pemilu 2024, kegiatan yang dihadiri oleh seluruh anggota Tim 8 Bali dan Klungkung serta para undangan dan awak media yang hadir pada hari Selasa, (20/02/2024) sore.

Tampak hadir dalam conference pers tersebut penasehat Tim 8 Klungkung Jro Mangku Kasta mantan Wakil Bupati Klungkung, Jung Priti yang juga selaku penasehat Tim 8, Ketua Tim 8 Klungkung Gung Anom Tantra dan Koordinator Tim 8 Bali Jro Krisna beserta anggota.

Kegiatan conference pers ini dilaksanakan, sehubungan raihan suara paslon 02 Prabowo-Gibran di Kabupaten Klungkung terbanyak dari seluruh Kabupaten lain yang ada di Bali, diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh panitia disusul sambutan dari Ketua Koordinator Tim 8 Bali Jro Krisna dan sambutan dari Jro Mangku Kasta selaku penasehat Tim 8 Klungkung serta ditutup sambutan dari Ketua Tim 8 Klungkung Gung Anom Tantra. 

Dalam conference pers tersebut dijelaskan oleh Jro Krisna, bahwa Tim 8 Bali, adalah Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo, dimana Tim 8 ini tidak hanya berhenti untuk mengawal sampai dengan pemenangan paslon 02 Prabowo-Gibran pasca pelaksanaan pemilu 2024, tentunya seperti yang sudah kita ketahui bersama, dimana hampir diseluruh Kabupaten yang ada di Provinsi Bali paslon capres 02 Prabowo-Gibran mendapatkan suara terbanyak, dan tentunya dalam hal ini, Tim 8 akan tetap terus mengawal terkait program-program yang sudah dicanangkan oleh paslon 02 Prabowo-Gibran.

" Pasca pesta demokrasi pemilu 2024, Tim 8 tentunya akan terus mengawal terkait program-program yang sudah disusun oleh bapak Prabowo-Gibran seperti, susu gratis untuk anak, makan siang gratis dan juga program-program lainnya, terkait konsolidasi kemarin di Kabupaten Buleleng dimana juga kami akan mengawal program pembagunan bandara Bali utara, pembangunan Kawasan Pusat Kebudayaan Bali di Klungkung dan pembagunan jalan Tol atau ring road yang ada di Provinsi Bali, sekaligus untuk merespon keinginan atau harapan-harapan yang diinginkan oleh masyarakat Bali," jelas Koordinator Tim 8 Bali Jro Krisna.

Selanjutnya selaku Ketua Tim 8 Klungkung Gung Anom Tantra menjelaskan, yang pertama kami selaku tuan rumah Tim 8 Klungkung dimana hanya bisa mengucapkan terima kasih banyak kepada teman-teman dari seluruh Bali sudah dapat hadir dalam acara ini, terutama kepada teman-teman yang jauh dari Kabupaten Buleleng dan Jembrana sudah dapat hadir dengan penuh semangat, untuk itu kami selaku tuan rumah sekali lagi mohon maaf barangkali dalam sambutan dan suguhan yang ala kadarnya ini kurang berkenan dihati teman-teman semua, tuturnya.

" Yang terpenting kami dari Tim 8 menghimbau kepada teman-teman untuk kembali mengajak semua masyarakat tersenyum bahagia dan kenapa kami optimis di Klungkung karena kami secara langsung dibackup oleh Jro Mangku Kasta yang juga kita ketahui bersama beliau pernah menjabat sebagai mantan Wakil Bupati Klungkung selama 2 periode dan untuk selanjutnya kami mohon doa kepada semua teman-teman dimana beliau kembali maju untuk menuju ke-01 Klungkung, dan diakhir sambutannya Gung Anom Tantra menyampaikan, berbeda kita baju tapi sama kita ingin maju dan menuju apa yang kita harapkan bersama yaitu untuk Indonesia Maju," tegasnya penuh semangat.

Secara terpisah ditambahkan Jro Mangku Kasta selaku penasehat Tim 8 Klungkung, memanjatkan puji syukur kepada Ida Shang Hyang Widhi Waca/Tuhan Yang Maha Esa, dimana dalam pelaksanaan pesta demokrasi rakyat pemilu tahun 2024 ini, astungkare dapat berjalan dengan aman, damai dan lancar, ujarnya.

" Yang pertama tentunya kami mengucapkan puji syukur kepada Ida Shang Hyang Widhi Waca/Tuhan Yang Maha Esa, dimana atas Asung Kertha Wara NugrahaNya pesta demokrasi pemilu tahun 2024 ini dapat berjalan dengan aman, damai dan lancar, untuk itu sudah saatnya mari kembali kita jalin ikatan silaturahmi untuk mempererat tali persaudaraan kita selama ini, sekaligus kami juga beserta Tim 8 Bali dan Klungkung, memohon maaf yang sebesar besarnya, apabila dalam ajang pesta demokrasi pemilu 2024 yang sudah berlalu ada kata-kata atau tingkah laku dan etika yang kurang baik, kami mohon untuk dapat dimaklumi," tutup Jro Mangku Kasta. (C/S)

Komentar Via Facebook :