Serbuan Vaksinasi

Lagi, Serbuan Vaksinasi Kodam IX/Udayana di Tabanan Diserbu Warga

Lagi, Serbuan Vaksinasi Kodam IX/Udayana di Tabanan Diserbu Warga

Kegiatan Serbuan Vaksinasi yang dilaksanakan kali kedua untuk di Wilayah Kodim 1619/Tabanan

TABANAN AKTUALDETIK.COM - Kegiatan Serbuan Vaksinasi yang merupakan Peran Serta Kodam IX/Udayana Untuk mendukung Program Pemerintah dalam Upaya Percepatan Vaksinasi Covid-19 untuk Masyarakat Bali, NTB dan NTT Kembali di Gelar termasuk di Wilayah Kodim 1619/Tabanan yang dilaksanakan di Wilayah Desa Penarukan Kec. Kerambitan Kab.Tabanan, pada Jumat (25/6/2021)

Kegiatan Serbuan Vaksinasi yang dilaksanakan kali kedua untuk di Wilayah Kodim 1619/Tabanan setelah di Desa Rejasa Kecamatan Penebel pekan lalu tersebut kembali dilaksanakan Kodam IX/Udayana melalui Kesehatan Kodam IX/Udayana yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tabanan guna mempercepat pencapaian program Pemerintah Pusat dan Daerah terkait percepatan vaksinasi terhadap seluruh masyarakat Indonesia dengan sasaran masyarakat lansia dan masyarakat produktif di Desa Penarukan Kec.Kerambitan Kab.Tabanan.

Kegiatan Serbuan Vaksinasi yang digelar di di wantilan Wiguna Graha tersebut dihadiri Pejabat Kodam IX/Udayana diantaranya Kabintaldam IX/Udayana Kolonel Inf Takkas Gultom, S. Sos, M. Si. (Han), Kakumdam IX/Udayana Kolonel Chk Heru Eko Budi Susilo, S.H dan hadir pula dari Kodim 1619/Tabanan Kasdim Mayor Inf Dewa Putu Oka dan Pgs. Pasi Ops Kodim 1619/Tabanan Kapten Inf Arya Kepakisan bersama Muspika Kerambitan yaitu Kapolsek Kerambitan Kompol Bambang Gede Artha, Camat Kerambitan I Gst Made Dharma Arianta.SSTP. Msi dan Danramil 1619-05/Kerambitan Kapten Inf I Nengah Sudiana.

Kasdim 1619/Tabanan Mayor Inf Dewa Oka mewakili Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Toni Sri Hartanto pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Untuk Tenaga Kesehatan yang melaksanakan Kegiatan Vaksinasi diantaranya dari Kesehatan Kodam IX/Udayana dr. A.A Bagus Kamayana beserta 7 orang tenaga kesehatan sedangkan dari Pos Kesehatan Kodim hadir 2 orang tenaga kesehatan bersama Tenaga Kesehatan dari Puskesmas II Kerambitan yang dihadiri juga oleh Kepala Puskesmas II Kerambitan dr. Ketut Yudyaratna beserta 16 orang Nakes.

Begitu antusiasnya warga untuk melaksanakan vaksin pada kegiatan Serbuan Vaksinasi Kodam IX/Udayana tersebut dibantu pengamanan dan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan dikoordinir oleh Perbekel Desa Penarukan bersama Babinsa Desa Penarukan Pelda I Gede Maruta dan Babinkamtibmas Desa Penarukan Aiptu I Wayan Siadnya dengan melibatkan Linmas dan Satgas Covid-19 Desa Penarukan, jelasnya.

Masyarakat sudah hadir untuk mengikuti kegiatan tersebut sejak pukul 07.30 wita dengan tertib melaksanakan tahapan demi tahapan pelaksanaan vaksinasi diantaranya Melaksanakan pendaftaran dan verifikasi, Melaksanakan pengecekan gula darah, Melaksanakan tensi tekanan darah, Melaksanakan vaksinasi, Melaksanakan pencatatan dan observasi (sambil menunggu sertifikat) selama 15 menit.

Adapun jumlah sasaran vaksinasi yang teregistrasi sebanyak 842 orang namun Jumlah yang memenuhi syarat untuk melaksanakan vaksinasi sebanyak 690 orang, sedangkan 40 orang karena gangguan kesehatan sedangkan 112 tidak bisa hadir karena kesibukan maupun sesuatu dan lain hal.

Pada Kesempatan tersebut Petugas juga menyampaikan dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya disiplin menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi untuk memutus penyebaran virus covid-19 walaupun sudah divaksin serta membagikan masker secara gratis untuk warga, tandasnya.

Iskandar 

 

Bagi masyarakat yang memiliki informasi atau mengetahui kejadian/peristiwa dimanapun atau ingin berbagi foto dan video, silakan dikirim ke nomor WA:  0812 6830 5177 - Atau EMAIL redaksi : aktualdetik19@gmail.com.
JANGAN LUPA 
Mohon dilampirkan data pribadi.

Komentar Via Facebook :